Mengenal Teknik Stewing, Tujuan dan Cara Melakukannya dengan Tepat

Teknik slow cooking hasilkan masakan lebih sedap!

Mengenal Teknik Stewing, Tujuan dan Cara Melakukannya dengan Tepat

penulis:

Hafi Nur Habiba

Bagikan:

Terdapat banyak sekali istilah istilah-istilah teknik untuk mengolah makanan di dapur. Padahal sebenarnya kamu juga hobi memasak, tapi terkadang kurang paham dengan nama proses pemasakan yang sedang kamu lakukan, seperti halnya teknik stewing.

Teknik memasak stewing, sangat populer dilakukan di Eropa, tapi sebenarnya banyak makanan Indonesia yang juga menggunakan metode pemasakan lambat satu ini. Bahkan mungkin Sobat Yummy juga sudah pernah melakukannya.

Jadi, apa sih teknik stewing itu? Yuk, cari tahu dalam artikel Yummy App kali ini!

Apa itu Teknik Stewing?

Apa itu teknik stewing? Teknik stewing adalah teknik pemasakan basah dengan merebus atau menyetup bahan pangan dengan cairan, seperti kaldu, susu, santan, atau lainnya. Sedangkan bahan pangan yang di olah biasanya yakni daging merah, ayam, hingga sayuran.

Stewing sering disebut sebagai proses memasak lambat atau slow cooking. Hal ini karena dalam teknik stewing menggunakan api kecil hingga sedang, sehingga membutuhkan waktu yang lebih lama untuk mematangkan makanan. Dalam proses memasak yang satu ini, umumnya dilakukan proses menumis bumbu yang akan digunakan terlebih dahulu agar aroma harumnya lebih menguar dan tidak langu, sebelum akhirnya dimasukkan ke dalam kaldu untuk di stewing bersama bahan utama.

Tujuan teknik stewing

Tujuan teknik stewing
illustrasi masakan stew (unsplash.com/emy)

Tujuan dari teknik slow cooking ini, antara lain untuk mengeluarkan juice dari bahan pangan yang dimasak, sehingga menciptakan cita rasa yang flavorful dan menjadi kaldu tersendiri. Kemudian stewing dilakukan juga untuk melunakan daging. Hal ini karena dimasak secara perlahan, maka banyak jaringan otot pada daging yang terurai, sehingga bahan pangan pun bertekstur lebih lembut.

Selain itu, proses memasak stewing juga membuat bahan pangan akan meresap bumbu lebih sempurna.

Baca Juga: Shallow Frying, Teknik Menggoreng Cepat dengan Minim Minyak 

Cara melakukan teknik stewing

Berikut merupakan tahapan singkat untuk menggambarkan bagaimana melakukan teknik stewing.

  1. Siapkan bumbu yang akan digunakan dalam menyetup bahan pangan.
  2. Siapkan juga protein sesuai selera, seperti daging.
  3. Panaskan wajan atau panci anti lengket, tambahkan sedikit minyak goreng.
  4. Masukkan bumbu dan tumis hingga harum.
  5. Setelah harum, kecilkan api dan tambahkan kaldu, aduk merata.
  6. Masukkan daging yang telah dipotong, dan seasoning rasa seperti garam atau gula. Kemudian aduk lagi sebentar.
  7. Masak daging hingga empuk, dan sesekali dicek. Pertahankan di api kecil.
  8. Setelah daging lunak, matikan kompor, sajikan.

Penerapannya pada masakan Nusantara

cara melakukan teknik stewing
ilustrasi teknik stewing (unsplash.com/pranata haroun)

Tidak hanya populer di Eropa, tenyata teknik stewing juga banyak digunakan untuk memasak banyak masakan Nusantara yang familiar. Bahkan mungkin Sobat Yummy pernah melakukan teknik ini untuk mengolah masakanmu.

Beberapa makanan khas Indonesia yang menggunakan proses stewing, antara lain opor, rawon, tongseng, rendang, semur, soto, sop iga atau buntut, dan masakan Indonesia lainnya yang bertujuan mengeluarkan juice atau kaldu alami dari bahan yang dimasak.

Teknik stewing biasa digunakan untuk menyajikan makanan besar pada suatu acara, sehingga masakan yang disajikan lebih istimewa dengan cita rasa yang lebih lezat.

Yuk, buat masakan dengan teknik stewing lalu pamerkan pada Yummy App, agar orang lain juga bisa recook dan mencicipi hidangan lezat yang Sobat Yummy bagikan!

Baca Juga: 7 Jenis Teknik Potongan Sayur yang Jarang Diketahui Namanya

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

Yummy Official

Yummy Official

Oriental Vegetable Stew

Oriental Vegetable Stew

(4.7)

35 mnt

9.5 rb

Artikel Lainnya di tips