Retno Adiesty
4.0
(3 Rating)
Bikin ayam bakar seperti RM Padang kesukaan anak-anak, jadi harus lengkap dengan sambal ijo dan lalapan daun singkong, baru mereka lahap makannya sera
Wajan
Langkah 1
Siapkan daging ayam, lalu cuci bersih.
Langkah 2
Lalu siapkan bumbu yang sudah di haluskan.
Langkah 3
Tumis bumbu halus dengan 50 ml minyak goreng hingga harum, lalu masukkan daun kunyit, daun salam, daun jeruk dan serai, aduk rata, masak hingga bumbu matang.
Langkah 4
Kemudian masukkan daging ayam, aduk rata, masak hingga daging ayam berubah warna.
Langkah 5
Lalu masukkan santan kental, garam, gula pasir dan kaldu bubuk.
Langkah 6
Aduk rata, masak dengan api sedang, lalu cicipi rasanya. Masak dan sesekali diaduk-aduk.
Langkah 7
Masak hingga airnya menyusut, lalu matikan api.
Langkah 8
Kemudian panggang, saya panggang di atas wajan, panggang dengan diolesi sisa bumbu yang tadi dimasak.
Langkah 9
Panggang hingga bumbu di daging ayam agak mengering.
Langkah 10
Angkat lalu sajikan bersama lalapan daun singkong dan sambal ijo.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Diskusi ()
Lihat Semua