Lisa Ferani
4.0
(6 Rating)
Ayam goreng dengan taburan kelapa goreng yang gurih sekali
Bumbu Halus :
Bumbu Pelengkap :
Bahan Pelengkap :
1 liter air untuk ungkep
Kuas
Langkah 1
Marinasi ayam menggunakan perasan jeruk nipis minimal 15 menit, kemudian bilas. Haluskan bumbu halus, aku pisahkan yang kering dan basah agar lebih beraroma. Tapi bila mau dihaluskan secara bersamaan tidak apa-apa. Panaskan minyak kemudian tumis bumbu halus basah bersama daun jeruk, daun salam, serai dan lengkuas. Tumis sampai harum.
Langkah 2
Masukan potongan ayam lalu tambahkan bumbu halus kering. Aduk rata sampai semua potongan ayam terbaluri bumbu.
Langkah 3
Tambahkan air lalu gula, garam dan penyedap rasa sesuai selera. Ungkep sampai ayam empuk sampai kuah menyusut. Angkat ayam, sisihkan terlebih dahulu. Di sisa bumbu ungkep masukan kelapa parut yang sudah disangrai. Tumis sambil diaduk sampai kelapa terbalur bumbu.
Langkah 4
Panaskan minyak lalu goreng kelapa menggunakan api sedang cenderung kecil agar tidak mudah gosong. Bila warnanya sudah cokelat keemasan angkat kemudian tiriskan minyaknya. Begitu minyaknya tiris kelapa ini menjadi renyah dengan sendirinya.
Langkah 5
Goreng ayam yang sudah diungkep, kemudian sajikan dengan taburan kelapa goreng/serundengnya. Nikmat dimakan bersama nasi hangat, lalapan, dan sambal kesukaan ala ayam goreng terdekat. Selamat mencoba!
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Diskusi ()
Lihat Semua