Cakwe

Resep Cakwe

mami tiff

mami tiff

4.0

(7 Rating)

Resep simpel sehat dan yummy.

Bahan Utama

250 gram terigu protein sedang

1/2 sdt baking powder

1 sdt garam

Bahan Biang :

150 ml air hangat

1 sdt ragi instan

1/2 sdt gula

Bahan Pelengkap :

Saus Sambal

Cara Membuat

Campurkan semua bahan biang, aduk-aduk lalu tutup. Diamkan 15 menit.

Langkah 1

Campurkan semua bahan biang, aduk-aduk lalu tutup. Diamkan 15 menit.

Campurkan terigu protein sedang, baking powder dan garam, aduk rata. Masukan bahan biang yang sudah didiamkan tadi. Uleni sampai kalis.

Langkah 2

Campurkan terigu protein sedang, baking powder dan garam, aduk rata. Masukan bahan biang yang sudah didiamkan tadi. Uleni sampai kalis.

Setelah kalis tidak lengket, tutup adonan dengan kain, biarkan/ istirahatkan selama 1 jam.

Langkah 3

Setelah kalis tidak lengket, tutup adonan dengan kain, biarkan/ istirahatkan selama 1 jam.

Setelah adonan mengembang 2 kali lipat, potong menjadi 4 bagian (seperti gambar sebelah kiri), lalu ambil 1 potong adonan lalu pipihkan, dan potong-potong (seperti gambar sebelah kanan).

Langkah 4

Setelah adonan mengembang 2 kali lipat, potong menjadi 4 bagian (seperti gambar sebelah kiri), lalu ambil 1 potong adonan lalu pipihkan, dan potong-potong (seperti gambar sebelah kanan).

Adonan yang sudah dipotong-potong lalu ditumpuk menjadi 2 tingkat, lalu bagian tengah tiap adonan ditekan pelan dengan sumpit/ tusuk sate.

Langkah 5

Adonan yang sudah dipotong-potong lalu ditumpuk menjadi 2 tingkat, lalu bagian tengah tiap adonan ditekan pelan dengan sumpit/ tusuk sate.

Panaskan minyak lalu goreng cakwe sampai matang agak kecoklatan (gunakan api sedang) sajikan.

Langkah 6

Panaskan minyak lalu goreng cakwe sampai matang agak kecoklatan (gunakan api sedang) sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: