Kaianiandra
5.0
(1 Rating)
Punya bumbu tomyam buatan sendiri, ternyata enaak jugaa dibuat capcay kuah. Isiannya ditambahin sayuran. Segar banget dan hangat pas dimakan malam-m
Panci
Panci Besar
Panci Kecil
Advertisement
Langkah 1
Haluskan semua bumbu tomyam, lalu tumis dengan minyak secukupnya hingga wangi. Tambahkan air asem dan perasan jeruk lemon, beri garam, gula merah dan kaldu bubuk. Masak hingga mengental. Sisihkan. Bisa disimpan di kulkas dijadikan stock.
Langkah 2
Panaskan minyak dalam panci, ambil 4 sdm bumbu tomyam homemade, lalu tumis hingga wangi. Tambahkan air sedikit.
Langkah 3
Masukkan udang, bakso ikan, crabstik dan frizen food lainnya. Masak hingga berubah warna. Lalu tambahkan air kembali.
Langkah 4
Masukkan wortel dan buncis serta jamur, masak hingga empuk.
Langkah 5
Lalu masukkan sawi dan kol, masak kembali hingga layu.
Langkah 6
Masak hingga matang, cek rasa dan sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua