Vhita Hani
5.0
(2 Rating)
Dakkochi adalah sate ayam Korea. Potongannya besar-besar dan hampir mirip sate ayam jepang. Tapi bumbunya jauh berbeda. Rasanya manis, pedas dan gurih
Langkah 1
Potong dadu ayam lalu marinasi dengan susu cair, garam dan lada. Diamkan minimal selama 30 menit.
Langkah 2
Campur semua bumbu olesan dan sisihkan.
Langkah 3
Potong daun pre sekitar 1-2 cm. Tusukkan ayam ke tusuk sate bergantian dengan daun pre.
Langkah 4
Panggang sate hingga setengah matang.
Langkah 5
Olesi dengan bumbu olesan.
Langkah 6
Panggang lagi. Sate ayam Korea siap dihidangkan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Diskusi ()
Lihat Semua