Iga Bakar Bumbu Merah

Resep Iga Bakar Bumbu Merah

Whenie Beckham

Whenie Beckham

5.0

(1 Rating)

Sedap banget. Seperti makanan di resto. Bumbunya sedikit pedas. Ada rasa manis dari bahan olesan kecap. Dipanggang di atas bara api, sehingga menghasiLihat Selengkapnya

Bahan Utama

1 kg gram Iga sapi

2 batang serai

1 sdm kaldu sapi bubuk

1 sdt garam

400 ml air

1 sdt merica bubuk

Minyak goreng secukupnya

1 sdt gula pasir

1 sdt penyedap rasa

Bumbu Halus:

8 siung bawang merah

5 siung bawang putih

15 buah cabe rawit merah

3 butir kemiri

7 buah cabe merah keriting

1 ruas jari jahe

1 ruas jari lengkuas

Bahan Olesan Kecap: (Aduk Rata)

4 sdm kecap manis

1 sdt saos tiram

2 sdm margarin

Advertisement

Cara Membuat

Cuci bersih iga, lalu tiriskan airnya.

Langkah 1

Cuci bersih iga, lalu tiriskan airnya.

Tumis bumbu halus dengan minyak goreng secukupnya bersama serai hingga wangi dan berubah warna.

Langkah 2

Tumis bumbu halus dengan minyak goreng secukupnya bersama serai hingga wangi dan berubah warna.

Masukkan iga sapi. Tumis sebentar hingga berubah warna.

Langkah 3

Masukkan iga sapi. Tumis sebentar hingga berubah warna.

Masukkan air. Aduk rata.

Langkah 4

Masukkan air. Aduk rata.

Bumbui dengan kaldu bubuk, garam dan merica. Aduk rata. Cicipi rasanya. Jika masih terasa kurang asin boleh tambahkan kembali garam atau kaldu bubuk. Setelah itu tambahkan gula dan penyedap rasa.

Langkah 5

Bumbui dengan kaldu bubuk, garam dan merica. Aduk rata. Cicipi rasanya. Jika masih terasa kurang asin boleh tambahkan kembali garam atau kaldu bubuk. Setelah itu tambahkan gula dan penyedap rasa.

Tutup presto, rebus selama 15 menit. Matikan api, biarkan uap hilang.

Langkah 6

Tutup presto, rebus selama 15 menit. Matikan api, biarkan uap hilang.

Buka tutup presto, kemudian rebus kembali hingga air sedikit asat. Matikan api.

Langkah 7

Buka tutup presto, kemudian rebus kembali hingga air sedikit asat. Matikan api.

Pindahkan iga ke atas panggangan. Panggang di atas bara api hingga mendapatkan efek smockey. Oleskan juga sisa bumbu ungkepan agar bumbu lebih meresap.

Langkah 8

Pindahkan iga ke atas panggangan. Panggang di atas bara api hingga mendapatkan efek smockey. Oleskan juga sisa bumbu ungkepan agar bumbu lebih meresap.

Ketika akan diangkat, oles dengan bahan olesan kecap, panggang kembali selama 1 menit.

Langkah 9

Ketika akan diangkat, oles dengan bahan olesan kecap, panggang kembali selama 1 menit.

Sajikan di atas piring saji.

Langkah 10

Sajikan di atas piring saji.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait