Tumis Ikan Pindang Pedas Manis

Resep Tumis Ikan Pindang Pedas Manis

Laila Fitria

Laila Fitria

4.0

(5 Rating)

Setelah digoreng, incip dulu ikan pindangnya. Jika sudah asin tidak perlu tambahan garam.

Bahan Utama

1 keranjang Ikan Pindang

5 buah Bawang Merah

2 siung Bawang Putih

3 buah Cabe Rawit

½ buah Tomat

1 btg Daun Bawang

3 sdm Kecap Manis

1 sdt Gula

½ sdt Kaldu Jamur

Cara Membuat

Goreng ikan pindang sampai matang, kemudian pisahkan kepala dan durinya. Sisihkan.

Langkah 1

Goreng ikan pindang sampai matang, kemudian pisahkan kepala dan durinya. Sisihkan.

Iris tipis bawang merah, bawang putih, tomat, cabe rawit dan daun bawang.

Langkah 2

Iris tipis bawang merah, bawang putih, tomat, cabe rawit dan daun bawang.

Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, tambahkan irisan tomat dan cabe rawit, tumis hingga layu. Tambahkan kecap manis, masak sampai berbuih.

Langkah 3

Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, tambahkan irisan tomat dan cabe rawit, tumis hingga layu. Tambahkan kecap manis, masak sampai berbuih.

Masukkan ikan pindang dan air, masak sampai mendidih. Bumbui dengan gula dan kaldu jamur. Koreksi rasa.

Langkah 4

Masukkan ikan pindang dan air, masak sampai mendidih. Bumbui dengan gula dan kaldu jamur. Koreksi rasa.

Tambahkan daun bawang, masak sampai air menyusut. Sajikan.

Langkah 5

Tambahkan daun bawang, masak sampai air menyusut. Sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: