Laila Fitria
5.0
(1 Rating)
Biasa jengkol dimasak semur atau rendang. Kali ini coba aku masak saos padang, ternyata enak banget. Apalagi kalau jengkolnya yang sudah tua. Teksturn
Advertisement
Langkah 1
Rendam jengkol semalaman.
Langkah 2
Kemudian rebus dengan daun salam, serai geprek dan 500ml air. Disini saya menggunakan metode 5-30-7. Dan saya merebusnya sampai 3x, setiap metode selesai, saya ganti baru airnya.
Langkah 3
Setelah jengkol empuk, buka kulit luarnya dan geprek jangan sampai pecah.
Langkah 4
Tumis bumbu halus hingga matang dan tanak.
Langkah 5
Masukkan irisan bawang bombai, masak sampai layu.
Langkah 6
Masukkan jengkol, aduk rata.
Langkah 7
Tambahkan kecap manis, saos tiram, saos sambal, saos tomat, kecap asin dan raja rasa. Aduk rata kemudian tambahkan 50 ml air.
Langkah 8
Bumbui dengan garam, gula, merica bubuk dan kaldu jamur. Koreksi rasa.
Langkah 9
Setelah air menyusut dan bumbu meresap tambahkan irisan daun bawang. Aduk rata dan sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua