Shafia Nurislam
4.0
(8 Rating)
Resep from twitter
Teflon
Langkah 1
Cara membuat kulit tortila : Campurkan susu hangat ke dalam adonan tepung, garam, baking powder dan minyak sayur.
Langkah 2
Uleni adonan hingga kalis.
Langkah 3
Bagi adonan menjadi 8 pcs, lalu diamkan selama 15 menit.
Langkah 4
Setelah di diamkan 15 menit pipihkan adonan hingga tipis, lalu potong melingkar menggunakan cetakan agar lebih rapi, ulangi terus hingga adonan habis.
Langkah 5
Panaskan teflon dengan api kecil lalu beri sedikit margarin, lalu masak kedua sisi kulit tortila hingga kering tapi tidak gosong, lakukan hingga adonan habis.
Langkah 6
Cara membuat isian : Masak sosis dan kornet dengan menggunakan api kecil dan beri margarin sebelumnya, kemudian beri sedikit lada bubuk, masak hingga agak kering.
Langkah 7
Lanjut tumis sawi/selada dan bawang bombay hingga sedikit layu, kurang lebih 2 menit saja. Step ini optional saja jika kalian lebih suka sayurannya mentah berarti sayurannya jangan ditumis.
Langkah 8
Ssetelah isiannya selesai, siapkan satu lembar kulit tortila lalu taruh sayuran, kornet, dan beri saos serta mayonaise, lipat sisi bawah kanan dan kiri kulit tortila, lakukan hingga semuanya habis.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua