Kue Lupis #IMYEkstraPoin

Resep Kue Lupis #IMYEkstraPoin

chalista

chalista

5.0

(1 Rating)

Legitnya ketan berbalut kelapa parut, lalu disiram dengan saus gula merah membuat siapapun ketagihan enaknya.

Bahan Utama

1/2 liter beras ketan

100 gram kelapa parut kukus

200 ml air jus pandan

1/4 sdt garam

2 lembar daun pisang

Bahan Saus Gula

4 keping gula merah

150 ml air

Cara Membuat

Cuci beras ketan lalu tiriskan, campurkan dengan garam.

Langkah 1

Cuci beras ketan lalu tiriskan, campurkan dengan garam.

Ambil daun pisang kurang lebih ukuran lebar 5 cm, lipat segitiga ujungnya 2 kali.

Langkah 2

Ambil daun pisang kurang lebih ukuran lebar 5 cm, lipat segitiga ujungnya 2 kali.

Isi daun dengan beras ketan.

Langkah 3

Isi daun dengan beras ketan.

Lipat daun sampai habis lalu sematkan dengan tusuk gigi. Pastikan ujung bawah tidak bocor.

Langkah 4

Lipat daun sampai habis lalu sematkan dengan tusuk gigi. Pastikan ujung bawah tidak bocor.

Rebus dalam air daun pandan selama 5 menit, diamkan selama 30 menit lalu masak kembali selama 7 menit.

Langkah 5

Rebus dalam air daun pandan selama 5 menit, diamkan selama 30 menit lalu masak kembali selama 7 menit.

Setelah matang dan hangat, baluri dengan kelapa parut. Masak bahan saus sampai mengental lalu siramkan ke atas lupis dan sajikan.

Langkah 6

Setelah matang dan hangat, baluri dengan kelapa parut. Masak bahan saus sampai mengental lalu siramkan ke atas lupis dan sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: