Andara Derandra
5.0
(1 Rating)
Resep ini adalah resep favorit keluarga. Sering kita sajikan di hari penting keluarga dan terbukti selalu habis tak tersisa.
Advertisement
Langkah 1
Didihkan air, tambahkan 1 sdm minyak goreng. Masukkan mie kwetia dan rebus sampai matang. Angkat dan tiriskan.
Langkah 2
Panaskan 3 sdm minyak goreng. Masukkan bawang merah dan masak sampai layu. Masukkan bumbu halus, tumis sampai harum. Tambahkan potongan tomat.
Langkah 3
Masukkan bakso, tumis sebentar. Tambahkan air, setelah mendidih, masukkan telur, kecap manis, kaldu jamur, dan saos tiram. Tes rasa.
Langkah 4
Masukkan kwetiau, sawi hijau, dan kecambah secara bersamaan. Aduk sampai rata. Apabila warna dirasa kurang menarik bisa tambahkan kecap manis.
Langkah 5
Masukkan potongan daun bawang. Aduk sebentar lalu angkat.
Langkah 6
Pindahkan mie kwetiau ke piring saji. Hidangkan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua