Yeni eka
5.0
(1 Rating)
Mie ayam merupakan makanan yang banyak digemari oleh sebagaian orang. Gak heran kalau banyak dijual dipinggir jalan dengan harga yang terjangkau semua
1/2 kg ayam (dada, cincang)
1 ikat pakco
1 bungkus mie
4 siung bawang putih
4 siung bawang merah
1 ruas kunyit
4 butir kemiri (sangrai)
1 ruas jahe
1/2 sdt lada bubuk
1/2 sdm ketumbar
1 sdm kecap manis
1/2 sdm garam
1/2 sdm kaldu jamur
Daun bawang secukupnya (lebih banyak lebih enak rasanya)
3 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
1 ruas laos (geprek)
1 batang serai
1/2 sdm gula
Kecap
Saus
Bawang goreng
Acar timun (kalau suka)
Langkah 1
Membuat bumbu ayam : haluskan bawang putih, bawang merah, kemiri, ketumbar, lada bubuk dan jahe.
Langkah 2
Panaskan minyak, lalu masukkan bumbu halus, setelah itu masukkan lengkuas geprek, serai, daun jeruk, daun salam.
Langkah 3
Setelah tercium bau harum, masukkan ayam yang sudah dicincang lalu beri 2 gelas air. Untuk air secukupnya yang penting ayamnya terrendam semua.
Langkah 4
Selanjutnya tambahkan garam, kaldu jamur, kecap dan daun bawang. Aduk hingga merata. Kemudian tes rasa apakah sudah pas atau belum.
Langkah 5
Tunggu hingga bumbunya meresap dan menyusut (jangan sampai airnya menyusut).
Langkah 6
Rebus sawi dalam air mendidih sebentar saja, sisa rebusan sawi gunakan untuk merebus mie, rebus kurang lebih 5 menit sampai busa airnya menghilang, angkat dan tiriskan.
Langkah 7
Penyajian : siapkan mangkuk, tambahkan bumbu ayam yang sudah dimasak sebanyak 4 sdm masukkan mie yang direbus aduk hingga merata, beri sawi rebus, topping ayam, daun bawang, bawang goreng. Jika ingin kuah, tambahkan sisa rebusan ayam agar rasanya lebih nikmat.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua