Astri Anjarwati
5.0
(1 Rating)
Menu sarapan pagi ini.
Advertisement
Langkah 1
Potong-potong tempe kemudian goreng hingga matang, goreng juga ikan teri nasi yang sudah dicuci hingga kering dan matang.
Langkah 2
Tumis bumbu halus dan daun salam sampai harum dan matang.
Langkah 3
Setelah bumbu matang tambahkan air secukupnya, kemudian bumbui dengan garam, gula pasir dan kaldu jamur. Setelah itu masukkan tempe dan ikan teri, masak hingga bumbu meresap dan jangan lupa koreksi rasanya terlebih dahulu.
Langkah 4
Terakhir masukkan daun kemangi, aduk dan masak sebentar hingga layu.
Langkah 5
Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
Langkah 6
Setelah itu masukkan nasi lalu tambahkan kaldu bubuk dan lada bubuk, aduk rata dan koreksi rasanya terlebih dahulu.
Langkah 7
Siapkan 2 lembar daun pisang, tambahkan tumisan tempe ikan teri kemudian tambahkan beberapa lembar daun kemangi.
Langkah 8
Selanjutnya tambahkan nasi kemudian bungkus dan sematkan dengan tusuk gigi.
Langkah 9
Bakar nasi hingga matang sambil dibolak-balik hingga matang merata.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua