Laila Fitria
5.0
(1 Rating)
Enak.
Oven
Advertisement
Langkah 1
Mixer butter, margarin, gula halus dan garam hingga tercampur rata. Tambahkan kuning telur, aduk rata.
Langkah 2
Tambahkan tepung terigu, tepung maizena dan susu bubuk, uleni hingga membentuk adonan yang kalis.
Langkah 3
Ambil ½ adonan, kemudian gilas (tebal tipis sesuaikan selera). Taburi dengan meses, gilas pelan hanya sampai menempel.
Langkah 4
Cetak menggunakan cetakan acuan (harusnya no 103). Ambil perlahan dari cetakan, jika cetakan terlalu lengket taburi dengan tepung.
Langkah 5
Panggang kue selama 15 menit dengan suhu 150°C. Keluarkan dari oven biarkan dingin suhu ruang. (Oven dipanaskan terlebih dahulu).
Langkah 6
Setelah dingin, semprot dengan nutella. Kue harus dingin ya, supaya nutella tidak meleleh saat disemprotkan.
Langkah 7
Kemudian panggang kembali cookies hingga matang (±40 menit) dengan suhu 150°C. Setelah matang keluarkan dari oven dan biarkan dingin, kemudian masukkan toples. Sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua