Oseng Bunga Pepaya Cumi Asin

Resep Oseng Bunga Pepaya Cumi Asin

Aisah

Aisah

5.0

(1 Rating)

Menu sahur yang bikin boros nasi.

Bahan Utama

200 gr bunga pepaya

3 ekor cumi asin

4 buah cabe rawit

1 siung bawang putih

4 siung bawang merah

1/2 sdt garam

1 sdt gula pasir

Penyedap secukupnya

Asam jawa secukupnya

Air secukupnya

Advertisement

Cara Membuat

Cuci bersih bunga pepaya, buang tangkai kerasnya. Lalu rebus dengan asam jawa selama 5 menit, agar bunga tidak pahit.

Langkah 1

Cuci bersih bunga pepaya, buang tangkai kerasnya. Lalu rebus dengan asam jawa selama 5 menit, agar bunga tidak pahit.

Siapkan bahan bumbu dan cumi asin yang sudah dicuci.

Langkah 2

Siapkan bahan bumbu dan cumi asin yang sudah dicuci.

Lalu rajang bumbu, bawang merah, bawang putih, cabe rawit dan cumi asin.

Langkah 3

Lalu rajang bumbu, bawang merah, bawang putih, cabe rawit dan cumi asin.

Panaskan wajan, beri secukupnya minyak goreng, tumis terlebih dahulu cumi asin hingga matang, lalu masukkan semua bumbu iris, aduk-aduk sampai merata.

Langkah 4

Panaskan wajan, beri secukupnya minyak goreng, tumis terlebih dahulu cumi asin hingga matang, lalu masukkan semua bumbu iris, aduk-aduk sampai merata.

Masukkan bunga pepaya, aduk sebentar, tambahkan sedikit air dan bumbui dengan garam, penyedap dan gula pasir. Tes rasa dan siap disajikan.

Langkah 5

Masukkan bunga pepaya, aduk sebentar, tambahkan sedikit air dan bumbui dengan garam, penyedap dan gula pasir. Tes rasa dan siap disajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait