Vhita Hani
5.0
(1 Rating)
Memanfaatkan sisa biskuit lebaran.
Advertisement
Langkah 1
Campur 7 sdm gula pasir, agar-agar bubuk dan kopi 3 in 1 ke dalam panci.
Langkah 2
Tuang santan instan dan air, aduk rata. Nyalakan api, rebus sambil terus diaduk sampai larut. Kalau sudah mulai mendidih segera matikan apinya. Aduk-aduk sampai tidak beruap.
Langkah 3
Siapkan cetakan puding yang sudah dibasahi air, tuang 1 centong puding kopi, taburkan biskuit.
Langkah 4
Tuang lagi puding kopi di atasnya kira-kira sebanyak 2/3 bagian.
Langkah 5
Larutkan coklat bubuk dan 2 sdm gula pasir dengan 1 sendok sayur puding kopi, lalu tuang ke dalam panci.
Langkah 6
Masak lagi sisa puding dengan api yang sangat kecil sambil menunggu lapisan pertama agak set bagian permukaannya.
Langkah 7
Tuang puding cokelat perlahan, lalu biarkan set dan dingin. Masukkan ke dalam kulkas kira-kira 30-60 menit. Siap untuk dinikmati.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua