Ovie Kholifatun
5.0
(1 Rating)
Bosan dengan tempe yang hanya digoreng, ini solusinya.
Langkah 1
Potong tempe lalu rendam dengan air garam, kurang lebih 5 menit. Supaya tempe tidak hambar.
Langkah 2
Goreng tempe tapi tidak terlalu kering.
Langkah 3
Goreng bawang merah dan bawang putih sampai setengah matang, lalu masukan cabe. Masak hingga matang.
Langkah 4
Haluskan cabe dan duo bawang. Beri garam, gula dan kaldu bubuk.
Langkah 5
Masukan tempe. Ulek hingga tercampur rata. Koreksi rasa dan sambal tempe siap disajikan dengan pelengkapnya. cocok disantap dengan nasi hangat ❤️.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua