Berapa Jumlah Kalori Pepaya? Ini Kandungan Gizi dan Manfaatnya

Kalorinya per 100 gram tidak sampai 60 kkal, lho!

Berapa Jumlah Kalori Pepaya? Ini Kandungan Gizi dan Manfaatnya

penulis:

Yummy Official

Bagikan:

Siapa yang suka dengan buah pepaya yang segar dan lezat? Pepaya adalah buah tropis yang kaya akan nutrisi, salah satunya kalori.

Tapi jangan khawatir, kalori dalam pepaya tergolong rendah. Jadi sangat bersahabat untuk kamu yang sedang menjaga atau menurunkan berat badan.

Agar lebih jelas, berikut sudah Yummy App sajikan informasi mengenai jumlah kalori pepaya, kandungan gizi di dalamnya, hingga manfaat untuk kesehatanmu. Yuk, simak!

Berapa Jumlah Kalori dalam Pepaya?

Melansir FatSecret, dalam setiap 100 gram pepaya, terdapat sekitar 39 kalori. Jumlah kalori yang relatif rendah ini menjadikan pepaya sebagai buah yang cocok untuk dikonsumsi saat diet atau menjaga berat badan.

Selain itu, pepaya juga merupakan buah yang memiliki kandungan air yang tinggi. Hal ini membuatnya mampu memberikan rasa kenyang lebih lama saat dikonsumsi. Jadi, tidak perlu khawatir jika kamu ingin menikmati pepaya sebagai camilan sehat.

Kandungan Gizi Pepaya

pepaya matang jumlah kalorinya berapa
ilustrasi pepaya matang (pexels.com/alleksana)

Pepaya mengandung berbagai nutrisi yang baik untuk tubuh, sehingga tidak hanya memberikan rasa segar, tetapi juga memberikan manfaat bagi kesehatanmu.

Berikut adalah beberapa kandungan gizi pepaya yang perlu kamu tahu.

1. Vitamin C

Pepaya termasuk buah tinggi vitamin C, yaitu sekitar 78 mg per 100 gramnya. Di mana vitamin C memiliki peran penting dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh, membantu produksi kolagen, pembentukan sel darah merah, dan penyerapan zat besi.

2. Serat

Pepaya mengandung serat yang baik untuk pencernaan. Serat dapat membantu mencegah sembelit dan menjaga kesehatan saluran pencernaan.

3. Vitamin A

Selain itu, pepaya juga menyimpan vitamin A dalam bentuk provitamin A karotenoid, seperti beta-karoten. Vitamin A berperan penting dalam menjaga kesehatan mata dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.

4. Kalium

Tidak ketinggalan, pepaya masuk dalam jajaran sumber kalium yang baik. Per 100 gram pepaya mengandung sekitar 221 mg, lho.

Kalium diperlukan untuk menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh, fungsi otot yang baik, dan tekanan darah yang stabil.

5. Antioksidan

Pepaya mengandung antioksidan seperti likopen yang dapat melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Juga membantu mencegah penuaan dini dan penyakit degeneratif.

Manfaat Pepaya

Berikut adalah beberapa manfaat pepaya yang perlu kamu ketahui:

1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Kandungan vitamin C dan antioksidan dalam pepaya dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuhmu. Sehingga tubuh lebih tahan terhadap penyakit.

2. Menjaga kesehatan pencernaan

Serat dalam pepaya dapat membantu mengatasi masalah pencernaan seperti sembelit dan diare. Juga menjaga kesehatan saluran pencernaan secara umum.

3. Menjaga kesehatan kulit

Kandungan vitamin C dan antioksidan dalam pepaya membantu menjaga kesehatan kulit. Mulai dari mengurangi kerutan hingga meningkatkan produksi kolagen.

4. Menurunkan risiko penyakit jantung

Kandungan serat, kalium, dan antioksidan dalam pepaya dapat menjaga tekanan darah normal dan mengatur kolesterol dalam tubuh. Sehingga membantu menurunkan risiko penyakit jantung.

Pepaya tidak hanya lezat, tetapi juga menyimpan berbagai manfaat yang baik bagi kesehatan. Dengan jumlah kalori yang rendah dan kandungan gizi yang kaya, pepaya dapat menjadi pilihan camilan sehat untuk menjaga berat badan atau menjalani diet. Jadi, jangan lupa untuk mengonsumsi pepaya secara rutin, ya!

Baca Juga: ​6 Cara Merebus Daun Pepaya agar Tidak Pahit, Mudah dan Cepat

Bagikan:

resep masakan terkait

Artikel Lainnya di nutrisi