Aisah
5.0
(1 Rating)
Dessert khas thailand ini cocok banget disajikan untuk menemani anak-anak beraktivitas di rumah. Selain rasanya yang enak, kenyal ditambah jelly cinca
Advertisement
Langkah 1
Masukkan tepung tapioka ke dalam wadah, lalu beri air panas sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis.
Langkah 2
Bagi adonan menjadi 3 bagian dan masing-masing beri pewarna makanan.
Langkah 3
Ambil sedikit adonan lalu bentuk menyerupai kerang.
Langkah 4
Lakukan sampai adonan semua dibentuk.
Langkah 5
Panaskan air kemudian rebus hingga matang dan mengapung. Angkat dan tiriskan di dalam air dingin.
Langkah 6
Masak jelly sesuai petunjuk, lalu masukkan ke dalam cetakan dan biarkan hingga set. Setelah dingin potong-potong.
Langkah 7
Membuat kuah santan : masukkan santan instan, daun pandan dan gula pasir. Tuang air dan beri sedikit garam, masak sampai mendidih sambil terus diaduk agar santan tidak pecah.
Langkah 8
Dalam mangkuk tuang krong krang yang sudah dibuat, tambahkan jelly dan siram dengan kuah santan.
Langkah 9
Sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Diskusi ()
Lihat Semua