Diana Nurjanah
5.0
(1 Rating)
Biasanya kalau masak ikan layur digoreng atau dimasak balado, hari ini coba dimasak asam manis,, rasanya enak bikinnya juga simpel. Selamat mencoba.
Advertisement
Langkah 1
Cuci bersih ikan layur, kemudian potong-potong. Beri garam dan perasan air jeruk nipis, diamkan selama 15 menit, bilas kembali.
Langkah 2
Goreng ikan hingga kuning keemasan, lalu angkat dan tiriskan.
Langkah 3
Tumis bumbu iris hingga wangi.
Langkah 4
Masukkan saus cabai, kecap manis, saus tiram, dan saus tomat.
Langkah 5
Kemudian tuang air, beri garam, lada bubuk, dan gula pasir, aduk rata, cicipi rasanya.
Langkah 6
Masukkan ikan layur goreng, lalu aduk hingga merata. Masak hingga bumbu meresap dan kuah menyusut, kemudian sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua