Lodeh Kacang Panjang Cabe Hijau #MENUTANGGALTUA

Resep Lodeh Kacang Panjang Cabe Hijau #MENUTANGGALTUA

laily puspitasari

laily puspitasari

5.0

(2 Rating)

Pecinta kuliner pedas wajib mencoba menu ini, harga bahan yang murah meriah dengan rasa yang pedas, gurih dan enak.

Bahan Utama

10 lonjor kacang panjang

1 papan tempe

1 jempol lengkuas, geprek

4 lembar daun salam

2 sdm udang rebon, cuci bersih

½ sdt kaldu bubuk

1 sdt garam

800 ml santan kekentalan sedang

Bumbu Iris :

5 siung bawang merah, iris tipis

3 siung bawang putih, iris tipis

6 buah cabai rawit, iris serong

4 buah cabai hijau, iris serong

Alat & Perlengkapan

Kuas

Cara Membuat

Siapkan bahan isian, potong-potong kacang panjang dan tempe.

Langkah 1

Siapkan bahan isian, potong-potong kacang panjang dan tempe.

Panaskan minyak goreng secukupnya, tumis bawang merah dan bawang putih sampai layu dan harum.

Langkah 2

Panaskan minyak goreng secukupnya, tumis bawang merah dan bawang putih sampai layu dan harum.

Masukkan irisan cabai rawit, daun salam, udang rebon, dan lengkuas. Tumis sampai keluar aromanya.

Langkah 3

Masukkan irisan cabai rawit, daun salam, udang rebon, dan lengkuas. Tumis sampai keluar aromanya.

Masukkan santan dan masak sampai mendidih sambil diaduk-aduk agar santan tidak pecah.

Langkah 4

Masukkan santan dan masak sampai mendidih sambil diaduk-aduk agar santan tidak pecah.

Masukkan kacang panjang, tempe, dan cabai hijau. Bumbui dengan kaldu bubuk dan garam. Aduk rata sambil cicipi rasanya sesuai selera.

Langkah 5

Masukkan kacang panjang, tempe, dan cabai hijau. Bumbui dengan kaldu bubuk dan garam. Aduk rata sambil cicipi rasanya sesuai selera.

Masak sampai sayur matang, lalu angkat dan sajikan.

Langkah 6

Masak sampai sayur matang, lalu angkat dan sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: