Violet Nur
5.0
(1 Rating)
Sambal ini amat pedas dengan menggunakan rawit yang banyak. Jika ingin rasa pedas agak kurang, takaran tomat bisa ditambah.
Wajan
Ulekan
Advertisement
Langkah 1
Tomat dan cabai rawit di cuci bersih. Buang tangkai cabai, kemudian tiriskan.
Langkah 2
Potong kasar tomat beserta cabai rawit. Kemudian rebus di api sedang dengan air hingga lunak.
Langkah 3
Jika cabai rawit dan tomat sudah lunak, tiriskan. Lalu ulek kasar dengan ditambahkan terasi.
Langkah 4
Panaskan minyak goreng di wajan dengan api sedang. Masukkan ulekan tomat dan cabai rawit, kemudian masak dan sesekali aduk rata agar tidak menempel dan gosong.
Langkah 5
Jika warna sudah menggelap dan minyak mulai terlihat di pinggiran wajan, tambahkan garam dan penyedap, kemudian aduk rata. Boleh dites rasa dan tambahkan apabila garamnya kurang.
Langkah 6
Angkat dan sajikan di meja makan Anda.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua