Terong Gulung Ayam

Resep Terong Gulung Ayam

Erna

Erna

5.0

(1 Rating)

Terong ungu gulung dengan isian ayam. Renyah di luar dan lembut di dalam.

Bahan Utama

250 gr daging ayam tanpa tulang dan kulit

2 siung bawang putih

1 batang daun bawang prei

1 butir telur

2 sdm tepung tapioka

1/2 sdt garam

1 sdt kaldu bubuk

1/2 sdt merica

1 sdt kecap ikan

1 sdt saos tiram

1/2 sdt gula pasir

2 buah terong ungu

Bahan Lapisan Tepung :

6 sdm mujung tepung terigu

2 sdm mujung tepung beras

2 sdm mujung tepung tapioka

1 sdt kaldu bubuk

1/3 sdt baking powder

1/2 sdt soda kue

Secukupnya air

1 sdm margarin cair

Advertisement

Cara Membuat

Iris tipis memanjang terong, rendam dengan air garam selama 20 menit, cuci bersih dan tiriskan.

Langkah 1

Iris tipis memanjang terong, rendam dengan air garam selama 20 menit, cuci bersih dan tiriskan.

Cincang daging ayam hingga halus, sisihkan.

Langkah 2

Cincang daging ayam hingga halus, sisihkan.

Campurkan ayam, bawang putih, daun bawang, telur, tepung tapioka, garam, kaldu, merica, kecap ikan, saos tiram dan gula pasir, aduk rata.

Langkah 3

Campurkan ayam, bawang putih, daun bawang, telur, tepung tapioka, garam, kaldu, merica, kecap ikan, saos tiram dan gula pasir, aduk rata.

Olesi terong dengan isian ayam, gulung. Tusuk dengan tusuk gigi agar tidak lepas.

Langkah 4

Olesi terong dengan isian ayam, gulung. Tusuk dengan tusuk gigi agar tidak lepas.

Campurkan semua bahan lapisan, aduk rata dengan kekentalan sedang.

Langkah 5

Campurkan semua bahan lapisan, aduk rata dengan kekentalan sedang.

Celupkan terong ke dalam tepung dan goreng dengan minyak panas hingga matang, angkat dan tiriskan. Sajikan selagi hangat.

Langkah 6

Celupkan terong ke dalam tepung dan goreng dengan minyak panas hingga matang, angkat dan tiriskan. Sajikan selagi hangat.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait