Tumis Cumi Balakutak

Resep Tumis Cumi Balakutak

Riska Wijaya

Riska Wijaya

5.0

(1 Rating)

Ini beneran enak banget. Menu boros nasi. Ini bisa di sajikan basah ataupun agak kering.

Bahan Utama

1 kg cumi balakutak

15 siung bawang merah, iris

10 siung bawang putih, iris

2 batang serai, potong dan memarkan

3 lembar daun salam

5 lembar daun jeruk

1 ruas jahe, memarkan

1 ruas lengkuas, memarkan

1 siung bawang bombay, iris

3 buah cabai merah besar, iris

25 buah cabe rawit, iris

½ sdt kunyit bubuk

½ sdt ketumbar bubuk

1 sdt kaldu bubuk

2 buah tomat, iris

2 bonggol daun bawang, iris

Garam secukupnya

Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat

Siapkan cumi balakutak. Buang tulang punggung dan mulutnya. Lalu cuci bersih.

Langkah 1

Siapkan cumi balakutak. Buang tulang punggung dan mulutnya. Lalu cuci bersih.

Panaskan minyak secukupnya. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.

Langkah 2

Panaskan minyak secukupnya. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.

Masukkan serai, daun salam, daun jeruk, jahe, dan lengkuas. Tumis kembali hingga aromanya menguar.

Langkah 3

Masukkan serai, daun salam, daun jeruk, jahe, dan lengkuas. Tumis kembali hingga aromanya menguar.

Kemudian masukkan bawang bombay, cabe merah besar, dan cabe rawit. Tumis hingga layu.

Langkah 4

Kemudian masukkan bawang bombay, cabe merah besar, dan cabe rawit. Tumis hingga layu.

Setelah itu masukkan cumi balakutak, kunyit bubuk, ketumbar bubuk, kaldu bubuk, dan garam. Aduk rata.

Langkah 5

Setelah itu masukkan cumi balakutak, kunyit bubuk, ketumbar bubuk, kaldu bubuk, dan garam. Aduk rata.

Setelah cumi mulai mengeluarkan air, masukkan tomat dan daun bawang. Aduk rata.

Langkah 6

Setelah cumi mulai mengeluarkan air, masukkan tomat dan daun bawang. Aduk rata.

Masak hingga cumi matang dan bumbu meresap. Angkat.

Langkah 7

Masak hingga cumi matang dan bumbu meresap. Angkat.

Pindahkan cumi ke dalam mangkuk dan sajikan.

Langkah 8

Pindahkan cumi ke dalam mangkuk dan sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: