Makan Apa Hari Ini? Simak 8 Menunya!

Temukan menu makanan sehari-hari yang lezat dan bergizi

Makan Apa Hari Ini? Simak 8 Menunya!

penulis:

Yummy Official

Bagikan:

Pusing memikirkan makan apa hari ini? Jangan khawatir, Yummy App telah merangkum beberapa resep inspirasi menu sehari-hari yang lezat dan mudah disiapkan. Tak hanya mampu menggoyangkan lidah, menu-menu berikut juga memiliki gizi yang cukup untuk memenuhi nutrisi Sobat Yummy serta orang terdekat Sobat Yummy seharian penuh. Yuk, simak selengkapnya!

1. Sop bakso

menu sahur mudah sop bakso
ilustrasi sop bakso (yummy.co.id/Cheyl_via)

Siapa yang bisa menolak kelezatan sop bakso? Menu satu ini selalu menjadi favorit di seluruh kalangan. Kuahnya yang gurih dipadukan dengan bakso sapi kenyal dapat menjadi menu makan siang yang menggugah selera. Ditambah mi, bihun, atau vermicelli, dijamin akan ketagihan!

Bahan-bahan:

  1. 2 siung bawang putih
  2. 1 sdt merica
  3. 1sdt garam
  4. 1 sdt gula pasir
  5. ¼ bagian kubis
  6. 2 buah wortel
  7. 2 buah kentang
  8. 2 buah kacang kapri
  9. 3 lembar cesim
  10. 10 butir bakso
  11. 250 gram brokoli
  12. 1 liter air

Cara membuat:

  1. Potong semua bahan isian seperti kubis,wortel, kentang, kacang kapri, caisim, dan brokoli lalu cuci semua bahan.
  2. Kemudian, haluskan semua bumbu yakni bawang putih, merica, dan garam. Sisihkan.
  3. Potong bakso sesuai selera.
  4. Ambil panci dan tuang air ke dalamnya.
  5. Masukan kentang dan wortel ke dalam panci, kemudian masak dengan air sampai mendidih.
  6. Setelah air mendidih, masukan bumbu yang telah dihaluskan dan masukan semua isian serta bakso, aduk sampai merata semua bumbu dan tunggu sebentar sampai semua bahan matang dengan sempurna.
  7. Sop bakso siap untuk di hidangkan.

2. Ayam goreng crispy

menu sahur mudah ayam goreng
ilustrasi ayam goreng (flickr.com/ayojalanjalan)

Menu kedua yang tidak kalah menarik adalah ayam goreng crispy. Ayam yang digoreng hingga garing di luar tetapi tetap empuk di dalam ini bisa membuat makan siang atau makan malam Sobat Yummy semakin meriah.

Bahan-bahan:

  1. 400 gr fillet paha ayam, potong jadi 4 bagian
  2. 1 butir telur
  3. 1 buah jeruk nipis
  4. 3 siung bawang putih, ulek halus
  5. 1 sdt kaldu bubuk
  6. 1sdt lada bubuk
  7. ½ sdt garam
  8. 3 sdm tepung terigu
  9. 125 gr tepung terigu
  10. 5 sdm tepung maizena
  11. 1 sdt kaldu bubuk

Cara membuat:

  1. Ambil ayam fillet lalu tambahkan jeruk nipis pada potongan ayam. Aduk rata. Diamkan selama 10 menit dan masukan kaldu bubuk, garam, lada bubuk, serta bawang putih halus. Aduk hingga rata.
  2. Masukan tepung terigu dan telur lalu aduk. Diamkan selama 30 menit dalam kulkas.
  3. Dalam wadah lain, campur semua bahan pelapis.
  4. Masukan potongan ayam yang sudah di marinasi. Aduk rata hingga tepung menempel di potongan ayam. Kibas-kibas ayam agar adonan jadi keriting.
  5. Siapkan penggorengan panas, masukan adonan ayam. Goreng hingga kecokelatan,  jangan lupa balik adonan ayam agar tidak gosong.
  6. Setelah matang, tiriskan ayam goreng. Pindahkan ke wadah saji.
  7. Ayam siap dinikmati dengan cocolan saos sambal.

3. Udang asam manis

udang asam manis
ilustrasi udang asam manis (pexels.com/catscoming)

Kamu penyuka seafood? Cobalah menu udang asam manis. Rasa asam dan manis yang khas bersamaan dengan gurihnya udang bisa memanjakan lidah Sobat Yummy. Menu ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk dimakan bersama nasi hangat.

Bahan-bahan:

  1. ½ kg udang
  2. 1 buah wortel/sesuai selera
  3. 1 buah kembang kol/sesuai selera
  4. 2 siung bawang bombai/sesuai selera
  5. 10 siung bawang merah
  6. 5 siung bawang putih
  7. 1 botol saus tomat
  8. 1 botol saus cabai
  9. 2 sachet saus asam manis
  10. 2 buah tomat
  11. 3 batang daun bawang
  12. Garam secukupnya
  13. Gula secukupnya
  14. 5 cabai merah rawit
  15. Kecap manis secukupnya
  16. Margarin

Cara membuat:

  1. Cuci bersih udang, tiriskan.
  2. Potong kecil wortel, kembang kol, cabai, tomat, bawang bombai, bawang merah, bawang putih, dan daun bawang.
  3. Panaskan margarin, tumis bawang merah, bawang putih, dan bawang bombai.
  4. Setelah harum, asukkan wortel, cabai, dan kembang kol. Tambahkan sedikit air kaldu jika perlu.
  5. Masukkan udang, saus asam manis, saus tomat, saus cabai, dan kecap manis. Aduk hingga rata.
  6. Masukkan air, masukkan gula, dan garam. Koreksi rasa dan pastikan udang telah matang.
  7. Masukkan tomat dan daun bawang. Angkat dan sajikan.

Baca Juga: Resep Ayam Rica-rica Kemangi, Pedas dan Segarnya Nagih

4. Tahu bacem

menu 4 sehat 5 sempurna simple tahu tempe bacem
ilustrasi tahu tempe bacem (instagram.com/tintin.kitchen_)

Mencari menu makanan vegetarian? Tahu bacem bisa menjadi pilihan. Tahu yang dimasak dengan cara dibacem ini memiliki rasa manis dan gurih yang khas. Cocok disantap dengan nasi putih hangat dan sambal.

Bahan-bahan:

  1. 15 iris tahu
  2. 3-4 sdm kecap manis
  3. 2 lembar daun salam
  4. 3 cm lengkuas
  5. 1 keping kecil gula merah
  6. ½ sdt garam
  7. ½ sdt gula pasir
  8. 15 iris tahu
  9. 3-4 sdm kecap manis
  10. 2 lembar daun salam
  11. 3 cm lengkuas
  12. 1 keping kecil gula merah
  13. ½ sdt garam
  14. ½ sdt gula pasir

Cara membuat:

  1. Siapkan tahu.
  2. Buat bahan rendaman tahu masukkan tahu rendam kurang lebih 15 menit.
  3. Goreng tahu hingga matang.
  4. Haluskan bumbu.
  5. Rebus air dalam teflon, masukkan bumbu ulek, daun salam dan lengkuas.
  6. Masukkan tahu beri kecap manis, penyedap rasa biarkan hingga meresap.
  7. Angkat lalu goreng hingga tahu sedikit kering. Tahu bacem siap disajikan.

5. Oseng-oseng tempe

oseng tempe kacang panjang
Ilustrasi oseng tempe kacang panjang (yummy.co.id/Bunda Aqlan)

Oseng-oseng tempe adalah menu sehari-hari yang sangat populer. Rasa gurih tempe yang dioseng bersama aneka bumbu dapur ini terasa sangat lezat dan mengenyangkan.

Bahan-bahan:

  1. 1½ papan tempe
  2. 1 lembar daun salam
  3. 2 batang serai, iris halus
  4. 3 bawang merah, iris tipis
  5. 2 bawang putih, iris tipis
  6. 2 buah cabai merah
  7. 2 buah cabai hijau
  8. 1 sdt garam
  9. 1 sdt merica
  10. ½ sdt gula
  11. 2 sdm kecap manis
  12. 1 sdm saus tiram
  13. 150 ml air
  14. Minyak goreng

Cara membuat:

  1. Potong tempe menjadi berbentuk dadu, sisihkan.
  2. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga wangi.
  3. Masukkan serai dan daun salam kemudian tumis kembali.
  4. Setelah harum, masukkan cabai merah dan cabai hijau, tumis sebentar lalu campurkan garam, merica, gula, saus tiram, dan kecap manis.
  5. Tambahkan air dan aduk hingga rata.
  6. Ketika air sudah mendidih, masukkan tempe lalu masak sambil diaduk perlahan.
  7. Setelah matang, oseng tempe siap disajikan.

6. Sayur bening bayam

resep sayur bayam
ilustrasi sayur bayam (dok. Yummy App/Lyliput Kitchen's)

Ingin menu yang lebih sehat dan segar? Cobalah sayur bening bayam. Sayuran ini sangat baik untuk kesehatan dan memiliki rasa yang sangat segar, terlebih jika dimakan bersama nasi putih panas.

Bahan-bahan:

  1. ½ ikat bayam, cuci bersih
  2. 1 buah jagung manis
  3. 400 ml air
  4. 1 cm kencur, geprek
  5. 1 cm lengkuas, geprek
  6. 3 siung bawang merah, iris
  7. 1 siung bawang putih, iris
  8. ½ sdt garam
  9. ¼ sdt gula pasir

Cara membuat:

  1. Masukkan air ke panci, lalu tambahkan kencur dan lengkuas geprek. Tunggu hingga mendidih.
  2. Tambahkan bawang merah dan bawang putih lalu masukkan garam dan gula pasir. Aduk rata.
  3. Masukkan jagung dan masak hingga matang dan empuk.
  4. Masukkan bayam. Masak sebentar hingga bayam layu, lalu cicipi rasa.
  5. Setelah matang, sajikan dengan lauk pauk dan nasi hangat.

Baca Juga: 10 Olahan Ayam agar Tidak Bosan, Mudah dan Bikin Nagih!

7. Sayur Asem

resep sayur asem khas Solo
ilustrasi sayur asem khas Solo (flickr.com/winda manis)

Menu yang satu ini juga tidak kalah lezatnya. Sayur asem memiliki rasa yang khas dan segar. Melihat beraneka sayuran dalam kuah yang asam pasti membuat selera makan Sobat Yummy bertambah.

Bahan-bahan:

  1. ½ buah jagung, potong-potong
  2. ½ buah labu siam, potong dadu
  3. 3 buah kacang panjang, potong-potong
  4. 1/2 buah terong
  5. ¼ bagian kol ukuran kecil
  6. 1 liter air
  7. 3 siung bawang merah, iris
  8. 1 ruas lengkuas, memarkan
  9. 2 lembar daun salam
  10. 4 sdm air asam jawa
  11. 1 sdt garam
  12. 3 sdt gula aren, sisir
  13. ¼ sdt penyedap rasa

Cara membuat:

  1. Didihkan air bersama irisan bawang merah, daun salam, dan lengkuas.
  2. Masukkan jagung dan masak sampai matang.
  3. Kemudian, masukkan kacang panjang dan labu siam. Masak sampai setengah matang.
  4. Selanjutnya, masukkan terong dan kol.
  5. Masukkan air asam lalu bumbui dengan garam, gula, dan penyedap rasa.
  6. Masak sampai terong matang.

8. Kalio ayam

kalio ayam
Ilustrasi kalio ayam (yummy.co.id/Nads)

Makanan khas Padang ini juga bisa menjadi pilihan menu makan hari ini. Rasa kuah kental dan bumbu yang meresap dalam daging ayam pasti membuat lidah Sobat Yummy bergoyang!

Bahan-bahan:

  1. 1½ kg ayam, potong-potong
  2. 750 ml santan
  3. 1 lembar daun kunyit
  4. 1 batang serai
  5. 6 lembar daun jeruk
  6. 2 lembar daun salam
  7. Garam secukupnya
  8. Gula secukupnya
  9. 100 gram cabai
  10. 6 siung bawang merah
  11. 5 siung bawang putih
  12. 2 ruas jahe
  13. 1 ruas kunyit
  14. 10 buah cabai rawit
  15. 2 ruas laos
  16. 1 sdm ketumbar

Cara membuat:

  1. Haluskan cabai, bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit, cabai rawit, ketumbar, dan laos.
  2. Tumis bumbu halus bersama daun kunyit, serai, daun salam, dan daun jeruk hingga wangi.
  3. Masukkan ayam yang telah dipotong-potong.
  4. Masukkan santan. Masak hingga mendidih dan ayamnya empuk.
  5. Tambahkan garam dan gula, lalu koreksi rasa. Kalio ayam siap disajikan.

Baca Juga: 5 Resep Sayur Lodeh Jawa, Mudah dibuat dan Enak

Itulah 8 menu makanan sehari-hari yang lezat dan bergizi. Tidak perlu lagi bingung memikirkan makan apa hari ini. Selain lezat, menu-menu ini juga mudah disiapkan. Selamat mencoba dan semoga lezat!

Nah, jika ingin melihat inspirasi lebih banyak lagi mengenai menu sehari-hari, yuk unduh dan jelajahi Yummy App.

Penulis: Bella Charina Putri

Topik

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

Endah Triana

Endah Triana

Ayam Pop

Ayam Pop

(5.0)

50 mnt

344

Artikel Lainnya di kuliner