Cashew Chicken

Resep Cashew Chicken

Nenden Nur Afifah Kusumaputri

Nenden Nur Afifah Kusumaputri

5.0

(1 Rating)

Tumis ayam dengan kacang mete yang gurih dapat menggugah selera makan. Enak dan mudah dibuat!

Bahan Utama

200 gr ayam fillet

60 gr kacang mete

1/2 sdm kecap asin

2 siung bawang putih

1/2 buah bawang bombay

1/2 buah paprika merah (boleh paprika apa saja)

55 gr jamur kancing

2 btg daun bawang (bagian hijaunya saja)

Bahan Saus

1/2 sdm saus tiram

1/2 sdm kecap asin

1/2 sdt penyedap rasa (maggi seasoning)

1/2 sdt kecap ikan

1/4 sdt gula pasir

1/2 sdm pasta cabai

1/2 sdt minyak wijen

Alat & Perlengkapan

Wajan

Advertisement

Cara Membuat

Potong dadu ayam, lalu marinasi ayam dengan kecap asin. Diamkan selama 15 menit.

Langkah 1

Potong dadu ayam, lalu marinasi ayam dengan kecap asin. Diamkan selama 15 menit.

Sambil menunggu, campurkan semua bahan saus di dalam mangkuk.

Langkah 2

Sambil menunggu, campurkan semua bahan saus di dalam mangkuk.

Panaskan sedikit minyak, lalu goreng ayam sebentar hingga setengah matang.

Langkah 3

Panaskan sedikit minyak, lalu goreng ayam sebentar hingga setengah matang.

Pada wajan yang sama, tambahkan sedikit minyak dan panaskan. Kemudian tumis bawang putih, bawang bombay, dan kacang mete.

Langkah 4

Pada wajan yang sama, tambahkan sedikit minyak dan panaskan. Kemudian tumis bawang putih, bawang bombay, dan kacang mete.

Masukkan paprika, ayam, jamur, dan saus. Kemudian, masak hingga ayam matang. Masukkan potongan daun bawang, aduk sebentar. Sajikan.

Langkah 5

Masukkan paprika, ayam, jamur, dan saus. Kemudian, masak hingga ayam matang. Masukkan potongan daun bawang, aduk sebentar. Sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait