Stefani Dessy Susanti
5.0
(1 Rating)
Masih dalam tema masakan dikukus. Karena saya lagi mengurangi makan yang digoreng. Dimsum bihun sayur ini cocok juga buat dikonsumsi sebagai cemilan a
1 keping bihun
1 buah wortel
1 lembar kubis
1 batang daun bawang
2 siung bawang putih
7 sdm tepung tapioka
5 sdm tepung terigu
1 sdt garam
1/2 sdt gula pasir
1/2 sdt kaldu jamur
4 sdm air panas
Langkah 1
Siapkan sayuran, parut wortel dan iris tipis kubis.
Langkah 2
Iris tipis daun bawang dan bawang putih.
Langkah 3
Rebus air hingga mendidih dengan diberi sedikit minyak, lalu masukkan bihun dan masak hingga matang.
Langkah 4
Angkat dan tiriskan lalu potong-potong bihun dengan menggunakan gunting.
Langkah 5
Tuang tepung tapioka, tepung terigu, wortel, kubis, daun bawang, bawang putih, garam, gula dan kaldu jamur lalu aduk rata, tambahkan air panas, aduk lagi.
Langkah 6
Ambil 1 sdm adonan lalu bentuk bulat dengan sendok.
Langkah 7
Beri minyak pada alas kukusan atau daun pisang supaya tidak lengket.
Langkah 8
Kukus selama 25 menit lalu sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua