Sisca ❤️Masakan Kampung❤️
5.0
(1 Rating)
Resep masakan rumahan sederhana, ekonomis, mudah dan enak.
Bumbu Ulek :
3 buah asem, larutkan
Pelengkap :
Kerupuk secukupnya
Spatula
Piring
Piring Saji
Kukusan
Spatula Kue
Advertisement
Langkah 1
Panaskan kukusan. Masukkan semua sayuran. Angkat sayuran secara bertahap, sesuai tingkat kematangannya. Pertama, angkat tauge dan kol. Lalu angkat kacang panjang dan terakhir angkat labu siamnya.
Langkah 2
Masukkan sayuran yang sudah dikukus ke dalam wadah. Sisihkan.
Langkah 3
Haluskan/ ulek cabai rawit, bawang putih, terasi, kencur dan garam.
Langkah 4
Ulek hingga bumbu menjadi halus.
Langkah 5
Lalu masukkan kacang tanah goreng. Ulek lagi hingga kacang tanah menjadi halus.
Langkah 6
Masukkan gula merah. Ulek lagi sampai gula merah hancur dan halus.
Langkah 7
Tuang sedikit air asem. Aduk dengan bantuan spatula.
Langkah 8
Setelah bumbu kacang kental. Koreksi rasanya. Bumbu kacang bisa disimpan ke dalam wadah kedap udara di dalam kulkas. Untuk dibikin lotek : ambil bumbu lotek secukupnya lalu masukkan sayuran rebusnya (dikira kira aja banyaknya). Lalu aduk hingga tercampur rata. Koreksi rasanya, jika bumbunya kurang tambahkan lagi bumbunya.
Langkah 9
Siapkan piring saji. Tata lotek di atas piring saji. Lotek matang siap dihidangkan. Lengkapi dengan kerupuk.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua