Lilis Dapoer Tara
5.0
(2 Rating)
Pepes ini merupakan makanan favorit saya sejak kecil. Biasanya ibu saya menyajikannya dengan sayur asam. Masyaallah nikmat sekali.
Langkah 1
Cuci bersih bahan bumbunya, kemudian haluskan. Tambahkan garam, gula, dan kaldu bubuk. Kemudian aduk hingga rata jangan lupa test rasa. Sisihkan.
Langkah 2
Belah menjadi dua ikan tongkol kemudian cuci bersih.
Langkah 3
Ambil dua buah daun pisang untuk lapisan dalam dan luar, kemudian beri bumbu. Tambahkan ikan tongkol dan atasnya beri bumbu lagi.
Langkah 4
Gulung pepes kemudian tusuk bagian ujungnya dengan lidi. Lakukan sampai habis.
Langkah 5
Panaskan kukusan. Kukus pepes selama 20 menit, kemudian angkat dan sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua