Sup Ayam Ala KFC

Resep Sup Ayam Ala KFC

Siti Mudrikah

Siti Mudrikah

5.0

(1 Rating)

Sup ayam dan sayuran yang segar dan gurih. Cocok untuk menu sarapan atau makan siang. #RecookYummy #Resep Teruji

Bahan Utama

200 gr dada ayam, potong dadu

2 buah wortel

1 buah kentang

50 gr buncis

100 gr jagung manis pipil

1 sdm margarin

4 siung bawang putih, iris tipis

3 siung bawang merah, iris tipis

1000 ml air kaldu ayam

3 sdt garam

1 sdt kaldu bubuk

1 sdt merica bubuk

1/2 sdt pala bubuk

2 batang seledri

Cara Membuat

Panaskan margarin hingga meleleh, lalu tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.

Langkah 1

Panaskan margarin hingga meleleh, lalu tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.

Masukkan ayam dan aduk-aduk sampai ayam berubah warna.

Langkah 2

Masukkan ayam dan aduk-aduk sampai ayam berubah warna.

Tambahkan wortel, kentang, dan buncis, lalu tambahkan air kaldu ayam. Masak hingga mendidih.

Langkah 3

Tambahkan wortel, kentang, dan buncis, lalu tambahkan air kaldu ayam. Masak hingga mendidih.

Bumbui dengan garam, kaldu bubuk, gula, merica, dan pala bubuk. Lalu aduk rata dan masak sampai sayuran matang.

Langkah 4

Bumbui dengan garam, kaldu bubuk, gula, merica, dan pala bubuk. Lalu aduk rata dan masak sampai sayuran matang.

Kemudian masukkan seledri dan masak sebentar sampai seledri layu, lalu angkat dan sajikan hangat.

Langkah 5

Kemudian masukkan seledri dan masak sebentar sampai seledri layu, lalu angkat dan sajikan hangat.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: