5 Cara Memasak Bunga Pepaya agar Tidak Pahit dan Tetap Nikmat!

Warna bunga tetap terjaga dengan rasa yang makin nikmat!

5 Cara Memasak Bunga Pepaya agar Tidak Pahit dan Tetap Nikmat!

penulis:

Hafi Nur Habiba

Bagikan:

Tanaman pepaya kaya manfaat dan hampir semua bagiannya dapat dimakan. Mulai dari buah, daun hingga bunga pepaya memiliki sejumlah makro dan mikro nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Bunga pepaya memiliki nutrisi, seperti kalsium, protein, fosfor, zat besi, hingga kaya vitamin A, C, E, dan B1.

Tidak hanya itu, kandungan folat pada bunga pepaya dapat meminimalisir resiko anemia dan gangguan jantung. Hadirnya sifat antioksidan serta meningkatkan daya tahan tubuh, menambah manfaat keren pada bunga pepaya.

Bahan makanan ini juga fleksibel dimasak dengan gaya apa pun. Tapi, rasa bunga pepaya akan pahit jika tidak diolah dengan benar.

Tenang saja, kali ini Yummy App hadir untuk mengulas cara memasak bunga pepaya agar tidak pahit. Sehingga tidak hanya manfaatnya saja yang bisa kamu nikmati, tapi cita rasanya juga. Yuk, simak dan catat!

1. Remas dengan garam

Dalam misi agar bunga pepaya tidak pahit, cara termudahnya yakni dengan meremas-remas bahan makanan tersebut dengan garam berulang-ulang.

Masukkan bunga pepaya dalam wadah kemudian taburi dengan garam. Remas-remas secara perlahan bunga pepaya dengan garam. Setelah itu cuci bersih hingga garam hilang, sehingga saat dimasak bunga pepaya tidak asin.

2. Rebus dengan daun jambu biji dan garam

cara memasak daun pepaya
ilustrasi daun jambu biji (pinterest.com/cristian ruiz)

Salah satu cara ini merupakan metode yang sering banget digunakan. Perebusan bunga pepaya bersamaan dengan daun jambu biji terbukti akan menghilangkan rasa pahit, sedangkan garam dapat mempertahankan warna alami dari bunga pepaya.

Caranya yakni rebus air hingga mendidih kemudian masukkan bunga pepaya, daun jambu biji, dan garam sekitar 3–5 sdt. Rebus hingga 20 menit, kemudian tiriskan, dan pisahkan bunga pepaya dengan daun jambu biji. Cuci bersih bunga pepaya sebelum dimasak dengan bumbu sesuai selera.

Baca Juga: Tips Memasak Lobak Putih agar Tidak Terasa Pahit

3. Rebus dengan asam jawa

Asam jawa selalu menjadi campuran untuk menghilangkan rasa pahit dari suatu bahan makanan. Tidak hanya rasa pahit, asam jawa juga dapat menghilangkan atau mengeluarkan getah dalam bunga pepaya sehingga bisa dengan mudah untuk dipisahkan.

Rebus campuran air dan asam jawa hingga mendidih, masukkan bunga pepaya. Rebus hingga bunga pepaya lunak atau selama 15–20 menit. Setelah itu, tiriskan, buang airnya dan bilas bunga pepaya dengan air dingin. Bunga pepaya yang tidak pahit siap digunakan.

4. Rebus dengan perasan jeruk nipis dan garam

cara memasak daun pepaya
ilustrasi jeruk nipis (unsplash.com/jessica lewis)

Cara memasak bunga pepaya agar tidak pahit selanjutnya, yakni dengan perasan jeruk nipis. Caranya dengan mendidihkan air, kemudian tambahkan perasan jeruk nipis 1–2 sdm.

Sobat Yummy juga bisa menggunakan air perasaan lemon. Jika menggunakan lemon, tambahkan juga parutan kulit buah tersebut. Karena kulit lemon, sangat ampuh menghilangkan aroma atau cita rasa yang tak sedap dari bahan makanan.

Kemudian tambahkan juga garam, untuk mempertahankan warna bunga pepaya. Rebus hingga bunga lunak, kemudian tiriskan dan bilang bunga pepaya agar rasa kecut dan asin dari jeruk dan garam hilang.

5. Masak dengan bumbu atau bahan rasa tajam

Namun jika Sobat Yummy masih kurang yakin, kamu bisa memasak bunga pepaya dengan bumbu atau bahan yang memiliki aroma dan rasa yang kuat. Kamu bisa memasaknya dengan ikan asin, cumi, pete ataupun terasi. Kedua bahan tersebut akan menyamarkan rasa pahit yang masih tersisa pada bunga pepaya. Cita rasanya pun makin nikmat.

So, itulah trik-trik memasak bunga pepayan agar rasa pahitnya hilang. Cara di atas juga ampuh untuk menghilangkan getah yang tersisa pada bunga pepaya. Tanpa ribet, dengan bahan yang mudah dicari, yuk, terapkan sendiri di dapur!

Baca Juga: ​6 Cara Merebus Daun Pepaya agar Tidak Pahit, Mudah dan Cepat

Topik

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

Thea Priestiashanti

Thea Priestiashanti

Tumis Kacang Bunga Pepaya

Tumis Kacang Bunga Pepaya

(5.0)

50 mnt

291

Artikel Lainnya di tips