Vhita Hani
5.0
(2 Rating)
Enak banget buat buka puasa.
50 ml air
Advertisement
Langkah 1
Membuat isian: Haluskan cabai merah, cabai rawit, bawang merah, bawang putih, dan kemiri. Tumis hingga matang, lalu masukkan lengkuas dan daun salam.
Langkah 2
Kemudian masukkan ayam dan tumis sampai ayam berubah warna.
Langkah 3
Tuang air, kemudian masukkan buncis. Lalu bumbui dengan garam, lada, kaldu bubuk, dan gula.
Langkah 4
Masak sampai air menyusut dan sisihkan.
Langkah 5
Campur telur, santan instan, irisan daun pre, garam, lada bubuk, dan kaldu bubuk.
Langkah 6
Rebus mie sampai agak lunak. Tiriskan dan siram dengan air dingin, lalu tiriskan lagi. Kemudian masukkan ke kocokan telur dan aduk rata. Gunting-gunting supaya mie tidak terlalu panjang.
Langkah 7
Tata daun pisang, beri adonan mie dan beri isian. Lalu tutup dengan adonan mie lagi dan bungkus menyerupai lontong.
Langkah 8
Kukus selama 15 menit. Setelah matang, lalu angkat dan sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Diskusi ()
Lihat Semua