Cimplung Madu Topping Wijen

Resep Cimplung Madu Topping Wijen

Hana Arnin

Hana Arnin

5.0

(1 Rating)

Pas banget sebagai teman ngeteh.

Bahan Utama

4 buah pisang raja, ukuran besar

4 sdm tepung terigu protein sedang

3 sdm tepung beras

1 sdm gula pasir

2.5 sdm madu

1/2 sdt baking powder

1/2 sdt vanila essence

1/8 sdt garam

100 ml air

Wijen secukupnya

Cara Membuat

Dalam wadah masukkan tepung terigu, tepung beras, garam, gula pasir dan baking powder, aduk rata. Tuang air bertahap, aduk sampai licin tidak bergerindil.

Langkah 1

Dalam wadah masukkan tepung terigu, tepung beras, garam, gula pasir dan baking powder, aduk rata. Tuang air bertahap, aduk sampai licin tidak bergerindil.

Tuang madu dan vanilla essence, aduk rata.

Langkah 2

Tuang madu dan vanilla essence, aduk rata.

Belah pisang lalu potong kotak kecil-kecil, aduk asal saja.

Langkah 3

Belah pisang lalu potong kotak kecil-kecil, aduk asal saja.

Panaskan minyak secukupnya dengan api sedang cenderung kecil. Tuang adonan pisang menggunakan sendok, taburi biji wijen secukupnya di atasnya. Goreng sampai cokelat keemasan, lalu angkat dan tiriskan.

Langkah 4

Panaskan minyak secukupnya dengan api sedang cenderung kecil. Tuang adonan pisang menggunakan sendok, taburi biji wijen secukupnya di atasnya. Goreng sampai cokelat keemasan, lalu angkat dan tiriskan.

Sajikan hangat bersama teh tawar.

Langkah 5

Sajikan hangat bersama teh tawar.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait