Kue Keong Bakul

Resep Kue Keong Bakul

Titanium_Kitchen

Titanium_Kitchen

5.0

(2 Rating)

Rasanya enak, renyah & gurih

Bahan Utama

300 gram tepung terigu

1 butir telur

50 gram tepung tapioka

Daun seledri secukupnya

1 bungkus santan kara instan

50 gram margarin

Air secukupnya

Minyak secukupnya

Bumbu-Bumbu

7 siung bawang merah

3 siung bawang putih

1 sdm kaldu bubuk

½ sdt lada bubuk

Garam secukupnya

Alat & Perlengkapan

Blender

Sendok

Cara Membuat

Siapkan semua bahan

Langkah 1

Siapkan semua bahan

Blender halus bawang putih & bawang merah

Langkah 2

Blender halus bawang putih & bawang merah

Siapkan wadah kosong, masukkan tepung terigu, tepung tapioka, margarin, bumbu halus, telur yang sudah dikocok, lada bubuk, kaldu bubuk, garam & irisan daun seledri

Langkah 3

Siapkan wadah kosong, masukkan tepung terigu, tepung tapioka, margarin, bumbu halus, telur yang sudah dikocok, lada bubuk, kaldu bubuk, garam & irisan daun seledri

Terlebih dahulu aduk adonan menggunakan sendok & tambahkan 1 sachet santan kara. Kemudian aduk kembali menggunakan tangan

Langkah 4

Terlebih dahulu aduk adonan menggunakan sendok & tambahkan 1 sachet santan kara. Kemudian aduk kembali menggunakan tangan

Tambahkan air secukupnya agar adonan tidak keras. Aduk hingga tercampur merata

Langkah 5

Tambahkan air secukupnya agar adonan tidak keras. Aduk hingga tercampur merata

Siapkan cetakan (saya menggunakan bakul) ambil sedikit adonan kemudian tekan-tekan adonan dia tas cetakan

Langkah 6

Siapkan cetakan (saya menggunakan bakul) ambil sedikit adonan kemudian tekan-tekan adonan dia tas cetakan

Gulung adonan hingga membentuk keong seperti ini.

Langkah 7

Gulung adonan hingga membentuk keong seperti ini.

Cetak adonan sampai habis

Langkah 8

Cetak adonan sampai habis

Panaskan minyak, goreng kue hingga matang sempurna. Angkat & tiriskan. Masukkan kue kedalam toples kedap udara & siap disajikan

Langkah 9

Panaskan minyak, goreng kue hingga matang sempurna. Angkat & tiriskan. Masukkan kue kedalam toples kedap udara & siap disajikan

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: