Seblak Kering

Resep Seblak Kering

Whenie Beckham

Whenie Beckham

5.0

(1 Rating)

Enak.

Bahan Utama

250 gram kerupuk bawang warna-warni

1 liter minyak goreng

2 sdm cabe bubuk

1 sdm kaldu bubuk rasa ayam

Bumbu Digoreng

6 lembar daun jeruk, buang tulangnya

1 ruas jempol kencur, iris

5 siung bawang putih, iris

Advertisement

Cara Membuat

Iris tipis bawang putih dan kencur. Kemudian tiriskan.

Langkah 1

Iris tipis bawang putih dan kencur. Kemudian tiriskan.

Rendam kerupuk dalam minyak selama 30 menit.

Langkah 2

Rendam kerupuk dalam minyak selama 30 menit.

Setelah itu nyalakan api kecil. Goreng kerupuk hingga buihnya hilang. Kerupuk kelihatan bantat.

Langkah 3

Setelah itu nyalakan api kecil. Goreng kerupuk hingga buihnya hilang. Kerupuk kelihatan bantat.

Kemudian angkat dan tiriskan minyaknya.

Langkah 4

Kemudian angkat dan tiriskan minyaknya.

Goreng daun jeruk, bawang putih serta kencur hingga garing, lalu tiriskan minyaknya. Kemudian biarkan dingin.

Langkah 5

Goreng daun jeruk, bawang putih serta kencur hingga garing, lalu tiriskan minyaknya. Kemudian biarkan dingin.

Pindahkan bumbu yang digoreng ke dalam blender, kemudian blender hingga halus.

Langkah 6

Pindahkan bumbu yang digoreng ke dalam blender, kemudian blender hingga halus.

Tuang kerupuk ke dalam wadah besar. Kemudian masukkan bahan yang diblender, cabe bubuk serta kaldu bubuk. Aduk hingga rata. Pemakaian cabe bubuk bisa sesuai selera tingkat kepedasan yang diinginkan.

Langkah 7

Tuang kerupuk ke dalam wadah besar. Kemudian masukkan bahan yang diblender, cabe bubuk serta kaldu bubuk. Aduk hingga rata. Pemakaian cabe bubuk bisa sesuai selera tingkat kepedasan yang diinginkan.

Tambahkan 1 atau 2 sdm minyak goreng, aduk rata. Ini berguna agar bumbu lebih meresap dan lengket. Cicipi rasanya. Jika masih terasa kurang asin, boleh tambahkan garam atau kaldu bubuk.

Langkah 8

Tambahkan 1 atau 2 sdm minyak goreng, aduk rata. Ini berguna agar bumbu lebih meresap dan lengket. Cicipi rasanya. Jika masih terasa kurang asin, boleh tambahkan garam atau kaldu bubuk.

Untuk penyimpanan, simpan seblak kering di dalam toples, jika ingin dijual bisa dimasukkan ke dalam plastik standing pouch. Kemudian sajikan.

Langkah 9

Untuk penyimpanan, simpan seblak kering di dalam toples, jika ingin dijual bisa dimasukkan ke dalam plastik standing pouch. Kemudian sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait