Tumis Pare Pete

Resep Tumis Pare Pete

Mama Queen

Mama Queen

5.0

(1 Rating)

Pahit namun bikin nagih.

Bahan Utama

500 gr pare

50 gr taoge besar

1 buah wortel, potong korek api

2 papan petai, kupas belah 2

2 butir bawang merah, iris

1 siung bawang putih, iris

1 batang daun bawang, iris

1 buah tomat, potong

1/2 sdm gula pasir

Garam secukupnya

1/2 sdt kaldu bubuk

1/4 sdt lada bubuk

150 ml air

2 sdm kecap manis

Bumbu Halus :

3 butir bawang merah

2 siung bawang putih

5 buah cabai merah keriting

1 sdt terasi bakar

Alat & Perlengkapan

Piring

Piring Saji

Advertisement

Cara Membuat

Belah pare jadi dua lalu buang bagian tengahnya, iris tipis, pindahkan ke wadah. Beri 1 sdm garam remas-remas sampai pare layu, diamkan selama 30 menit, cuci sampai benar-benar bersih, tiriskan.

Langkah 1

Belah pare jadi dua lalu buang bagian tengahnya, iris tipis, pindahkan ke wadah. Beri 1 sdm garam remas-remas sampai pare layu, diamkan selama 30 menit, cuci sampai benar-benar bersih, tiriskan.

Tumis irisan bawang merah, bawang putih, daun bawang dan tomat sampai layu.

Langkah 2

Tumis irisan bawang merah, bawang putih, daun bawang dan tomat sampai layu.

Lalu masukkan bumbu halus, masak lagi sampai matang.

Langkah 3

Lalu masukkan bumbu halus, masak lagi sampai matang.

Masukkan pare, taoge besar dan wortel, aduk rata.

Langkah 4

Masukkan pare, taoge besar dan wortel, aduk rata.

Tuang air, bumbui garam, gula pasir, lada bubuk dan kaldu bubuk. Masukkan juga petai dan kecap manis, aduk sampai benar rata.

Langkah 5

Tuang air, bumbui garam, gula pasir, lada bubuk dan kaldu bubuk. Masukkan juga petai dan kecap manis, aduk sampai benar rata.

Masak sampai pare matang, cek rasa dan matikan api. Angkat dan sajikan di atas piring saji.

Langkah 6

Masak sampai pare matang, cek rasa dan matikan api. Angkat dan sajikan di atas piring saji.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait