Sayur Tumbuk Daun Ubi

Resep Sayur Tumbuk Daun Ubi

Violet Nur

Violet Nur

5.0

(1 Rating)

Daun ubi atau daun singkong sangat lezat jika diolah dengan tepat. Salah satunya seperti hidangan berkuah yang satu ini, bisa diolah dengan daging ikaLihat Selengkapnya

Bahan Utama

3 ikat daun singkong, petiki dan cuci bersih

2,5 L santan kekentalan sedang

Air secukupnya untuk merebus daun singkong

3 lbr daun salam

1 btg serai ukuran besar, geprek

7 cm lengkuas, geprek

8 siung bawang merah, parut

4 siung bawang putih, parut

1 sdm gula

1 buah kepala ikan, potong kemudian bersihkan

Garam sesuai selera

Vetsin (penyedap) sesuai selera

Alat & Perlengkapan

Parutan Keju

Panci

Panci Besar

Panci Kecil

Cara Membuat

Daun singkong dipetiki dari tangkainya dan dicuci bersih. Tiriskan, kemudian sisihkan.

Langkah 1

Daun singkong dipetiki dari tangkainya dan dicuci bersih. Tiriskan, kemudian sisihkan.

Kepala ikan dipotong dan dibersihkan. Cuci bersih, tiriskan, lalu sisihkan.

Langkah 2

Kepala ikan dipotong dan dibersihkan. Cuci bersih, tiriskan, lalu sisihkan.

Siapkan bumbu yang di parut dan yang di geprek. Sisihkan.

Langkah 3

Siapkan bumbu yang di parut dan yang di geprek. Sisihkan.

Parut daun singkong dengan menggunakan parutan keju atau ditumbuk dengan lesung jika ingin.

Langkah 4

Parut daun singkong dengan menggunakan parutan keju atau ditumbuk dengan lesung jika ingin.

Peras daun singkong hingga cairannya keluar. Buang cairan karena akan menimbulkan rasa pahit.

Langkah 5

Peras daun singkong hingga cairannya keluar. Buang cairan karena akan menimbulkan rasa pahit.

Taruh daun singkong tumbuk, bumbu parut, daun salam, dan bumbu-bumbu yang di geprek di dalam panci. Beri air secukupnya hanya setinggi daun singkong, hingga terendam. Masak dengan api sedang hingga daun layu dan lunak.

Langkah 6

Taruh daun singkong tumbuk, bumbu parut, daun salam, dan bumbu-bumbu yang di geprek di dalam panci. Beri air secukupnya hanya setinggi daun singkong, hingga terendam. Masak dengan api sedang hingga daun layu dan lunak.

Jika sudah layu dan lembut, beri garam, gula, dan penyedap. Aduk rata.

Langkah 7

Jika sudah layu dan lembut, beri garam, gula, dan penyedap. Aduk rata.

Masukkan santan dan kepala ikan. Masak hingga kepala ikan matang dan lunak. Angkat dan sajikan.

Langkah 8

Masukkan santan dan kepala ikan. Masak hingga kepala ikan matang dan lunak. Angkat dan sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait