Enggar Nugraheni Putri
5.0
(2 Rating)
Luncheon adalah daging olahan yang biasa dipakai untuk isian sandwich, ada yang sapi atau ayam.
Langkah 1
Potong-potong sawi sesuai selera, kemudian cuci bersih, tiriskan.
Langkah 2
Potong luncheon menjadi bentuk dadu, sisihkan.
Langkah 3
Tumis bawang putih yang sudah digeprek hingga harum.
Langkah 4
Masukkan luncheon, tumis sebentar.
Langkah 5
Masukkan telur yang sudah dikocok lepas, orak-arik telur.
Langkah 6
Masukkan sawi hijau, masak hingga sawi layu.
Langkah 7
Tambahkan air, masak hingga mendidih.
Langkah 8
Bumbui dengan kecap asin, saus tiram, kaldu bubuk, merica dan minyak wijen. Koreksi rasa, masak hingga sawi empuk.
Langkah 9
Sajikan hangat bersama nasi putih.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua