Sego Godog Jogja

Resep Sego Godog Jogja

Hana Arnin

Hana Arnin

5.0

(2 Rating)

Baru pertama nyoba, ternyata suka 😍

Bahan Utama

150 gram nasi pera/ sisa

1 bungkus kecil soun, seduh air panas & potong

3 lembar sawi putih/ kol, potong kasar

1 butir telur

3 butir bakso, iris sesuai selera

1 potong ayam goreng, suwir daging

1 batang daun bawang, iris tipis

1 batang seledri, iris tipis

1 buah tomat, potong-potong

1 sdm kecap manis

500 ml kaldu ayam/sapi

Garam secukupnya

Kaldu bubuk secukupnya

Gula pasir secukupnya

Bumbu Halus :

3 siung bawang merah

1 siung bawang putih

1 buah kemiri utuh

1/2 sdt merica butiran

Alat & Perlengkapan

Mangkuk Saji

Cara Membuat

Panaskan minyak secukupnya. Tumis bumbu halus dan daun bawang sampai wangi dan matang.

Langkah 1

Panaskan minyak secukupnya. Tumis bumbu halus dan daun bawang sampai wangi dan matang.

Tuang kaldu ayam/ sapi, masukkan irisan bakso dan suwiran ayam. Tunggu sampai mendidih.

Langkah 2

Tuang kaldu ayam/ sapi, masukkan irisan bakso dan suwiran ayam. Tunggu sampai mendidih.

Setelah mendidih pecahkan telur, aduk sedikit.

Langkah 3

Setelah mendidih pecahkan telur, aduk sedikit.

Beri kecap manis, bumbui garam, kaldu bubuk, dan gula pasir.

Langkah 4

Beri kecap manis, bumbui garam, kaldu bubuk, dan gula pasir.

Masukkan nasi, sawi putih/ kol, soun, tomat dan sebagian daun seledri. Masak sebentar saja.

Langkah 5

Masukkan nasi, sawi putih/ kol, soun, tomat dan sebagian daun seledri. Masak sebentar saja.

Koreksi rasa dan matikan api.

Langkah 6

Koreksi rasa dan matikan api.

Tuang dimangkuk-mangkuk saji. Santap selagi hangat.

Langkah 7

Tuang dimangkuk-mangkuk saji. Santap selagi hangat.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi

Belum ada diskusi

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Resep Kategori Terkait