Hana Arnin
5.0
(1 Rating)
Noodle hacks dari mi instan yang disulap menjadi lebih creamy dan cheesy.
2 bungkus mi instan carbonara pedas
75 gr keju cheddar, parut
200 ml susu uht plain
1 sdm mentega tawar
1/4 buah bawang bombay ukuran kecil
Secukupnya air untuk merebus
Secukupnya garam
Secukupnya kaldu jamur
Sejumput oregano
Sejumput parsley
1 sdm parmesan cheese
Langkah 1
Rebus air sampai mendidih. Masukkan mi instan, masak setengah matang, tiriskan. Sisakan sedikit air rebusannya (sekitar 25 ml)
Langkah 2
Tumis bawang bombay dengan mentega sampai wangi dan sedikit kering.
Langkah 3
Tuang susu, masukkan keju parut lalu aduk sampai tercampur rata dan keju meleleh.
Langkah 4
Masukkan semua bumbu dan minyak bawaan dari mi instan. Aduk sampai larut dan susu mendidih dan mulai mengental.
Langkah 5
Masukkan mi rebus beserta air rebusan yang disisihkan tadi. Taburi oregano, sedikit garam dan kaldu jamur. Besarkan api.
Langkah 6
Masak terus sampai meresap dan mengental. Cek rasa matikan api. Sajikan dengan taburan parsley dan parmesan cheese.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Belum ada diskusi
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!