Whenie Beckham
5.0
(1 Rating)
Ubi goreng ala Padang, bumbu pelapisnya tidak menggunakan terigu. Tapi hanya menggunakan tepung beras yang diberi sedikit kapur sirih. Hasilnya lebih
2 buah ubi jalar
8 sdm tepung beras
⅛ sdt kapur sirih
¼ sdt garam
¼ sdt vanili
Secukupnya air
Secukupnya minyak goreng
Advertisement
Langkah 1
Kupas ubi, lalu potong sesuai selera dan taburi sedikit garam.
Langkah 2
Untuk membuat adonan pencelup, campurkan tepung beras dengan garam, vanili serta air, aduk hingga mendapatkan konsistensi sedang sedikit lebih encer dari adonan terigu.
Langkah 3
Masukkan kapur sirih, aduk rata.
Langkah 4
Celupkan ubi ke adonan pencelup.
Langkah 5
Kemudian langsung goreng dalam minyak panas dengan api sedang.
Langkah 6
Tuang adonan pencelup diatasnya untuk membuat kremesan nya.
Langkah 7
Goreng hingga garing dan ubi empuk, kemudian tiriskan.
Langkah 8
Setelah itu sajikan di atas piring saji.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua