Cicik Ary
5.0
(1 Rating)
Enak untuk makan siang.
500 gr cecek tetelan
200 gr kentang
4 lembar daun salam
4 lembar daun jeruk
2 batang sereh
Secukupnya garam
1/2 sdt kaldu jamur
1 sdt gula
4 sdm kecap manis
Secukupnya air
4 batang bawang daun iris halus
10 buah cabe rawit iris serong (tambahan)
5 siung bawang putih
8 siung bawang merah
100 gr cabe merah
25 gr cabe rawit
Langkah 1
Kupas dan potong dadu kecil kentang. Goreng hingga berkulit, sisihkan.
Langkah 2
Rebus cecek hingga empuk dengan daun salam dan daun jeruk. Angkat, buang airnya. Potong dadu kecil, sisihkan.
Langkah 3
Tumis bumbu halus, daun jeruk dan sereh hingga wangi dan matang.
Langkah 4
Masukkan cecek, aduk rata.
Langkah 5
Beri air, garam, gula, Kaldu jamur, dan kecap. Aduk rata.
Langkah 6
Masukkan kentang, aduk rata.
Langkah 7
Masukkan cabe rawit dan bawang daun. Aduk rata hingga layu. Matikan api. Sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Belum ada diskusi
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!