Tumis Timun Telur

Resep Tumis Timun Telur

Whenie Beckham

Whenie Beckham

5.0

(5 Rating)

Memanfaatkan timun yang berbuah lebat di halaman rumah. daripada cuma dijadikan lalapan. ternyata di tumis juga enak 🤤

Bahan Utama

1 buah timun, potong dadu

1 butir telur ayam

3 buah cabai merah, iris serong

1 sdt kaldu bubuk

1/2 sdt merica bubuk

Minyak sayur secukupnya untuk menumis

50 ml air

3 siung bawang merah, iris tipis

2 siung bawang putih, iris tipis

1 batang daun bawang, iris tipis

Cara Membuat

Tumis bawang merah dan bawang putih dengan sedikit minyak hingga wangi.

Langkah 1

Tumis bawang merah dan bawang putih dengan sedikit minyak hingga wangi.

Kemudian masukkan cabai merah, tumis hingga layu.

Langkah 2

Kemudian masukkan cabai merah, tumis hingga layu.

Masukkan telur, buat orak-arik.

Langkah 3

Masukkan telur, buat orak-arik.

Masukkan timun dan daun bawang, lalu aduk rata.

Langkah 4

Masukkan timun dan daun bawang, lalu aduk rata.

Masukkan air, lalu aduk rata.

Langkah 5

Masukkan air, lalu aduk rata.

Tambahkan merica bubuk dan kaldu bubuk, lalu aduk rata, kemudian cicipi rasanya.

Langkah 6

Tambahkan merica bubuk dan kaldu bubuk, lalu aduk rata, kemudian cicipi rasanya.

Tumis hingga timun layu, lalu matikan api dan sajikan.

Langkah 7

Tumis hingga timun layu, lalu matikan api dan sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Wati Wartini

Wati Wartini

Tumis Timun Telur

Pembuatan Resep

Simpel

Penilaian Resep

Enak

Trimakasih mbak resepnya, saya sudah coba.. Berhubung timun agak...Lihat selengkapnya

Sumber Resep

Tumis Timun Telur

Diskusi (1)

Lihat Semua

Wati Wartini

Wati Wartini

3 tahun yang lalu

Trimakasih mbak resepnya, saya sudah coba.. Berhubung timun agak besar telur saya tambah 1 lagi.. Pas udah jadi saya bandingkan dengan foto mbak.. Ternyata timun gak saya kupas.. Tapi enak kok di gigit kres kres jadinya. #JagoMasakMaret

Ayu Raejuldd

Ayu Raejuldd

3 tahun yang lalu

Sedap banget nih mba 😍😍

Nica ardina rahma

Nica ardina rahma

3 tahun yang lalu

Yummy 😍@wati-wartini

Lihat 2 Balasan Lainnya