laily puspitasari
5.0
(1 Rating)
Dikasih oleh-oleh rambutan banyak, dimanfaatkan jadi manisan rambutan. Enak dinikmati siang hari segar dan manis.
20 buah rambutan
500 ml air
1 lembar daun pandan
5 sdm gula pasir
½ sdt vanila essence
Sedikit pewarna merah
Langkah 1
Kupas rambutan, potong 2 bagian.
Langkah 2
Rebus air sampai mendidih. Masukkan rambutan, rebus 10 menit saja. Angkat dan tiriskan. Air rebusan sisihkan, nanti untuk dimasak lagi menjadi kuah.
Langkah 3
Kupas daging rambutan dari bijinya.
Langkah 4
Rebus kembali air rebusan, tambahkan daun pandan dan gula pasir. Aduk rata sampai gula larut dan air mendidih.
Langkah 5
Tambahkan vanilla essence dan pewarna merah. Aduk rata.
Langkah 6
Masukkan daging buah rambutan kupas. Masak sebentar sampai mendidih kembali. Matikan kompor tunggu sampai dingin. Simpan kulkas dulu sampai dingin, sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Belum ada diskusi
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!