Anna Hadi
5.0
(1 Rating)
Pertama kali coba bikin sendiri, ternyata ga seribet itu, mudah bikinnya
60 gr tepung hunkwe
50 gr tepung tapioka
500 ml air
Pewarna hijau dan merah
2 lembar daun pandan
3-4 sdm bubuk krimer
½ sdt garam
350 ml air
8 sdm gula aren bubuk
100 air
1 lembar daun pandan
Es batu secukupnya
Langkah 1
Campur tepung hunkwe, tepung tapioka dan air, aduk rata kemudian masak hingga adonan kental dan meletup letup, angkat.
Langkah 2
Siapkan wadah/loyang, olesi dasar wadah dengan pewarna merah secukupnya.
Langkah 3
Tuang adonan tepung yang sudah matang, ratakan.
Langkah 4
Kemudian oles bagian atas adonan dengan pewarna hijau secukupnya, biarkan set dan dingin.
Langkah 5
Membuat kuah santan : Siapkan panci, masukkan air dan daun pandan sisihkan, lalu kecilkan api, masukkan bubuk krimer dan garam, aduk hingga tercampur rata dan angkat, sisihkan.
Langkah 6
Membuat Saus Gula Merah : Siapkan panci kembali, masukkan air, gula aren bubuk dan daun pandan, aduk rata dan masak hingga gula aren larut dan mendidih serta agak mengental, angkat, sisihkan.
Langkah 7
Iris iris kotak adonan selendang mayang, masukkan ke dalam gelas saji, tambahkan es batu secukupnya.
Langkah 8
Kemudian tuang kuah santan dan saus gula merah, aduk rata dan sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Belum ada diskusi
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!