Pepes Ikan Mas

Resep Pepes Ikan Mas

Laylla gama

Laylla gama

5.0

(1 Rating)

Resep dari ibu.

Bahan Utama

1 ekor ikan mas besar, potong 3

6 lembar daun salam

3 buah serai, potong-potong

1 ruas lengkuas

1 sdt gula pasir

1 sdt kaldu bubuk

½ sdt garam

Daun pisang

1 sdm margarin

Jeruk nipis

1 ikat kemangi

Bumbu halus

6 siung bawang merah

3 siung bawang putih

1 ruas kunyit

1 ruas jahe

5 butir kemiri

¼ sdt lada bubuk

3 buah cabe merah

Cara Membuat

Cuci bersih ikan mas, beri garam dan perasan jeruk nipis, aduk merata.

Langkah 1

Cuci bersih ikan mas, beri garam dan perasan jeruk nipis, aduk merata.

Blender bumbu sampai halus.

Langkah 2

Blender bumbu sampai halus.

Panaskan margarin, tumis bumbu halus sampai harum tambahkan garam, gula, dan kaldu bubuk.

Langkah 3

Panaskan margarin, tumis bumbu halus sampai harum tambahkan garam, gula, dan kaldu bubuk.

Tambahkan daun kemangi, lalu masukan ikan, aduk merata, matikan api.

Langkah 4

Tambahkan daun kemangi, lalu masukan ikan, aduk merata, matikan api.

Siapkan daun pisang. Bungkus ikan lalu tambahkan daun salam, serai, dan lengkuas.

Langkah 5

Siapkan daun pisang. Bungkus ikan lalu tambahkan daun salam, serai, dan lengkuas.

Kukus ikan selama 30 menit, setelah matang angkat dan sajikan.

Langkah 6

Kukus ikan selama 30 menit, setelah matang angkat dan sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait