Annisaa T.K
5.0
(1 Rating)
Jika bosan dengan hidangan ayam atau daging sapi, saus lada hitam juga cocok dipadukan dengan ikan, seperti resep ini.
Langkah 1
Buat bahan perendam dengan mencampurkan tepung bumbu dengan air hingga membentuk adonan yang kental. Kemudian masukan ikan dori filet yang sudah dipotong-potong. Diamkan sekitar 5-10 menit.
Langkah 2
Campurkan tepung roti dan oat bubuk, kemudian masukan satu per satu ikan dori yang sudah dilumuri adonan basah ke dalamnya, balur hingga rata.
Langkah 3
Panaskan minyak, goreng ikan dori hingga garing dan berwarna keemasan, tiriskan.
Langkah 4
Siapkan bumbu untuk saus lada hitam, iris paprika dan bawang bombai, cincang halus bawang putih.
Langkah 5
Panaskan minyak, kemudian tumis bawang hingga harum, setelah itu masukan paprika, aduk rata.
Langkah 6
Masukan sisa bumbu, tambahkan air secukupnya, aduk rata hingga mengental. Setelah saus matang siap disiram di atas nasi dan ikan dori.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua